Putri pedangdut Ira Swara, Yunia Syahri, menceritakan perjalanan kariernya yang saat ini meneruskan jejak ibundanya sebagai pedangdut.
Meski sempat diarahkan untuk fokus pada akademis, Yunia Syahri yang kini memakai nama panggung Nia Swara akhirnya memilih mengikuti passion-nya di dunia seni.
“Jadi awalnya aku juga nggak mau dan papa minta fokus di akademis dan ngambil dokter gitu. Karena aku SMA juga ngambil program IPA. Tapi sebenarnya aku hobi dari dulu nyanyi, musik dan dance. Aku terinspirasi dari mama juga untuk jadi penyanyi. Karena kayak di panggung gitu keren,” kata Nia Swara saat ditemui di Studio Trans7, Tendean, Jakarta Selatan, Senin (25/11/2024).
Keputusan Nia Swara untuk jujur dengan orang tuanya mengenai cita-citanya menjadi penyanyi terjadi saat ia duduk di bangku kelas dua SMA.
“Akhirnya aku jujur sama mama papa pas SMA kelas dua. Kalau aku bercita-cita mau jadi penyanyi. Akhirnya diarahkan kuliah musik,” ujar Nia Swara.
Dalam perjalanannya, Nia Swara memulai dengan genre pop yang sesuai dengan latar belakang pendidikannya di jurusannya. Namun, ia kini menemukan passion-nya di genre dangdut.
“Awalnya aku pop, terus kuliahnya juga kontemporer pop. Tapi sekarang mengikuti aja deh kayaknya rejekinya di Dangdut dulu,” tutur Nia Swara.
Meski terinspirasi dari ibunda, Nia Swara mengaku bahwa sang ibu lebih memilih mendukungnya secara tidak langsung.
“Sebenarnya kalau mama kurang pede untuk mengajarkan aku, makanya aku langsung diterjunkan ke kuliah musik. Tapi untuk beberapa cengkok, atau kayak ngapalin lagu-lagu baru, itu mama juga banyak bantu sih,” terang Nia.
Sementara itu, Ira Swara turut memberikan dukungan penuh kepada anaknya, termasuk memperkenalkan dangdut lebih mendalam.
“Sudah mulai dikasih virus Dangdut. Sudah mulai banyak support dari circle aku gitu,” tutup Ira Swara.