Aktris Angelina Sondakh membagikan kabar terkini mengenai kondisi kesehatan ibundanya yang tengah mengidap demensia.
Saat ini, ia memilih untuk mengurangi penggunaan obat-obatan dan lebih fokus pada terapi yang rupanya memberikan hasil yang positif.
“Mamaku Alhamdulillah. Jadi, karena aku tuh mengurangi obat-obatan yang terlalu berat untuk kesehatannya dan ikutin terapi. Terapi yang lebih berbasis energi aja. Akhirnya ada perkembangan yang luar biasa,” kata Angelina Sondakh saat ditemui di Studio Trans7, Tendean, Jakarta Selatan, Senin (21/10/2024).
Pemilik nama lengkap Angelina Patricia Pingkan Sondakh itu menceritakan, ibunya kerap merasa takut ketika melihat matahari yang merupakan imbas dari demensia yang diidapnya.
“Aku berusaha biar Mami kena matahari. Jadi Mamiku tuh ketika ada demensia, dia takut lihat matahari. Jadi kalau di mobil tuh harus benar-benar gelap, kalau harus kelihatan matahari sedikit, itu tuh pasti paranoid,” tutur Angelina Sondakh.
Meski demikian, ibu sambung Aaliyah Massaid itu mengambil hikmah dari kondisi sang ibu. Ia merasa lebih baik jika ibunya melupakan kejadian-kejadian buruk yang pernah dialami dalam hidupnya, seperti kehilangan anak dan masa-masa sulit lainnya.
“Kalau misalkan sekarang, saya mengambil hikmahnya, mendingan mami lupa deh, lupain kejadian yang buruk gitu loh, dalam hidupnya. Daripada mikirin yang terlalu berat juga, punya anak cuma dua, yang satunya meninggal, yang satunya masuk penjara, maksudnya nggak enak ya, pasti ya,” terang Angelina Sondakh.
Menurutnya, mungkin Allah memiliki rencana agar ibunya bisa melupakan masa-masa tragis dalam hidupnya.
“Ayah sudah meninggal, dan kalau itu mungkin rencananya Allah, untuk membuat sebagian daripada masa-masa tragisnya itu dilupakan, mungkin memang itu jalannya,” pungkasnya.