Beli Tas Denada yang Butuh Biaya Pengobatan Anak, Feni Rose: Semua Titipan Allah

Presenter Feni Rose membantu Denada yang saat itu sempat kesulitan. Hal itu dikarenakan sang penyanyi butuh biaya untuk anaknya yang mengalami sakit kanker darah atau leukemia di Singapura.

Feni agak tak enak membicarakan kebaikan di hadapan publik. Namun, ia punya alasan mengapa akhirnya terbuka dan mau menolong Denada.

“Kemarin sebenarnya, aku nggak enak hati ya sebenarnya tanpa disadari. Aku malu sebenarnya karena Denada juga selalu baik sama aku,” ujarnya dalam tayangan Rumpi No Secret yang dilihat di YouTube Trans TV, Selasa (28/1/2025).

Wanita berhijab itu diketahui membeli tanpa menawar dan mengecek keaslian tas Denada. Ia menjelaskan semua harta itu adalah sementara.

“Itu bukan duit aku, aduh aku nggak enak bilangnya. Itu semua titipan dari Allah. Allah yang kasih rezekinya dan aku menyalurkan kepada yang membutuhkan, aku hanya perantara,” katanya.

Feni Rose menjelaskan sebenarnya tak mau ada yang tahu mengenai kebaikan yang dilakukan. Sebab jika diungkit, ia takut malah satu kesombongan tersendiri.

“Justru aku bersyukur diberikan kesempatan untuk bisa berbuat baik, karena aku hanya perantara untuk membantu orang,” tuturnya.

Dalam kesempatan yang berbeda, Denada sudah mengungkapkan cerita yang tak diketahui orang banyak. Ia yang menjual semua tas mewah langsung dibeli Feni Rose tanpa menawar.

“Aku tahunya dari ini manajer aku, Mbak Risna. Setelah dia foto, kemudian nggak lama itu dia langsung bilang ‘Den, ini sudah laku sebentar ya aku transfer’. Kaget dong aku kok cepat banget ya padahal lagi pandemi, yang semua orang pasti menyelamatkan dirinya sendiri-sendiri kan,” ujarnya.

Denada berterima kasih ke Feni Rose. Ia tak sungkan menyebut Feni sebagai malaikat penolong.

“Kak Feni Rose yang bantu aku, itu banyak yang tahu dan dia memang nggak pernah mau kasih tahu siapa-siapa mengenai hal tersebut. Dia adalah my angel, ngelihat bagaimana aku berjuangnya untuk anak aku,” katanya.

  • Related Posts

    Frans Faisal Nikmati Hidup Usai Nikahi Manajer, Nggak Ngoyo soal Anak

    Usai resmi menikah dengan manajernya, Indah, Frans Faisal mengatakan lebih menikmati hari-harinya berdua. Ia mengaku kebahagiaannya sudah lengkap karena pernikahannya berjalan lancar. Lantas bagaimana dengan momongan? Saat ditanya mengenai hal tersebut keduanya…

    Ashanty Buka Suara Soal Kabar Tanah Warisan Diserobot Orang

    Artis Ashanty buka suara perihal dugaan mafia tanah yang dialami. Ia merasa pusing atas masalah itu. “Iya berat banget, orang-orang bisa diajak komunikasi dengan baik apalagi kalau memang salah gitu ya. Apalagi…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    Frans Faisal Nikmati Hidup Usai Nikahi Manajer, Nggak Ngoyo soal Anak

    • By ngabseo
    • February 11, 2025
    • 2 views
    Frans Faisal Nikmati Hidup Usai Nikahi Manajer, Nggak Ngoyo soal Anak

    Ashanty Buka Suara Soal Kabar Tanah Warisan Diserobot Orang

    • By ngabseo
    • February 11, 2025
    • 2 views
    Ashanty Buka Suara Soal Kabar Tanah Warisan Diserobot Orang

    Jane Callista Tuangkan Perjalanan Hidup Lewat Lagu Tujuh Belas

    • By ngabseo
    • February 11, 2025
    • 2 views
    Jane Callista Tuangkan Perjalanan Hidup Lewat Lagu Tujuh Belas

    Umi Pipik Selalu Nangis Lihat Akting Abidzar: Ingat Sosok Uje

    • By ngabseo
    • February 11, 2025
    • 2 views
    Umi Pipik Selalu Nangis Lihat Akting Abidzar: Ingat Sosok Uje

    Veni Nur Kesusahan Main di Film Perdana

    • By ngabseo
    • February 11, 2025
    • 2 views
    Veni Nur Kesusahan Main di Film Perdana

    Nabilah Eks JKT48 Ungkap Peran Orang Tua dalam Menjaga Keimanannya

    • By ngabseo
    • February 11, 2025
    • 2 views
    Nabilah Eks JKT48 Ungkap Peran Orang Tua dalam Menjaga Keimanannya