Kebahagiaan Nunung Usai Rambutnya Tumbuh Lebat, Bersyukur Bisa Lawan Kanker

Komedian Nunung terlihat lebih ceria meski saat ini sedang berjuang melawan sakit kanker payudara. Dalam wawancara di Studio Brownis Trans pada Kamis (26/9/2024), Nunung menceritakan pengalaman pascakemoterapi, termasuk perubahan pada rambutnya.

Nunung mengaku bahagia karena rambutnya sudah tumbuh lebat. Diketahui beberapa waktu lalu, Nunung sempat menggunduli rambutnya lantaran kerap rontok saat menjalani kemoterapi.

“Ini seperti kakakku dulu, rambutnya bisa begitu. Nggak tahunya aku sendiri begitu. Ini sudah segini, semakin panjang semakin kribo,” ungkap Nunung.

Bukan hanya rambut yang tumbuh dengan cepat. Nunung merasakan kini pertumbuhan beberapa di bagian tubuhnya juga berkembang dengan baik usai kankernya dinyatakan hilang.

“Kuku juga cepat tumbuhnya sih. Nggak ada perawatan khusus sih kalau aku,” tuturnya lagi.

Nunung mengaku bersyukur karena tidak khawatir saat rambutnya digunduli. Ia memang sudah memiliki niat untuk menggunduli rambutnya karena sering rontok.

Kini Nunung harus tetap menjaga kesehatan dan rutin kontrol agar sel kanker tidak lagi tumbuh dalam dirinya.

“Sebenarnya kalau kanker baru satu atau dua tahun belum bisa dibilang survive, masih harus waspada. Tapi ya harus positif dan optimis jadi bisa sembuh,” tutupnya.

Nunung mengumumkan bahwa divonis sakit kanker payudara pada Februari 2023. Saat itu komedian senior tersebut langsung menjalani perawatan.

Related Posts

Riyuka Bunga Ogah Terpuruk Masalah Rumah Tangga, Pilih Kerja-Perbaiki Diri

Riyuka Bunga tak mau terpuruk dalam masalah rumah tangganya dengan Heri Horeh. Riyuka yang dikenal sebagai content creator kini melebarkan sayap ke dunia akting dengan terlibat dalam sebuah produksi film. Perempuan…

Alasan Angelica Simperler Jadi Ibu Sambung Idaman

Artis Angelica Simperler sudah hampir lima tahun menikah dengan Rico Hidros Daeng. Kehadirannya selama ini diungkapkan anak sambungnya, Titan At Tariq, begitu berarti. Angelica diketahui menikah dengan Rico yang seorang duda seusai…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Vadel Badjideh Santai dan Minta Waktu Sebelum Ditahan

  • By ngabseo
  • February 14, 2025
  • 2 views
Vadel Badjideh Santai dan Minta Waktu Sebelum Ditahan

Sherina Munaf dan Baskara Mahendra Kurang Quality Time hingga Pilih Pisah

  • By ngabseo
  • February 14, 2025
  • 2 views
Sherina Munaf dan Baskara Mahendra Kurang Quality Time hingga Pilih Pisah

Nikita Mirzani Diperiksa Lagi soal Laporan Terhadap FS

  • By ngabseo
  • February 14, 2025
  • 2 views
Nikita Mirzani Diperiksa Lagi soal Laporan Terhadap FS

Vadel Badjideh Tersangka dan Ditahan atas Kasus Asusila Anak Nikita Mirzani

  • By ngabseo
  • February 14, 2025
  • 2 views
Vadel Badjideh Tersangka dan Ditahan atas Kasus Asusila Anak Nikita Mirzani

Velodiva Siap Jadi Layanan Background Music Pertama di Indonesia, Disambut Baik LMKN

  • By ngabseo
  • February 14, 2025
  • 2 views
Velodiva Siap Jadi Layanan Background Music Pertama di Indonesia, Disambut Baik LMKN

Ashanty Stres Mau Ujian Proposal S3 Dihadapkan Masalah Tanah

  • By ngabseo
  • February 12, 2025
  • 4 views
Ashanty Stres Mau Ujian Proposal S3 Dihadapkan Masalah Tanah