Keluarga Siaga Bantu Jaga Anak saat Zaskia Adya Mecca Pergi ke Suriah

Pasangan Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo diketahui sedang menjalani misi kemanusiaan di Suriah. Selama perjalanan ini, mereka meninggalkan anak-anak di Indonesia yang diasuh sementara oleh keluarga.

Adik Zaskia, Haykal Kamil, menyatakan bahwa keponakan-keponakannya sudah terbiasa hidup mandiri, sehingga tidak kesulitan saat ditinggal.

“Jadi, Kak Kia (panggilan Zaskia Adya Mecca) tuh anak-anaknya sebenarnya sangat mandiri, karena sudah terbiasa Mas Hanung syuting cukup lama, dan Kak Kia juga kadang-kadang sering ke luar kota segala macam. Jadi, sebenarnya anak-anaknya bukan yang cranky ditinggal,” kata Haykal Kamil saat ditemui di kawasan Depok, Jawa Barat, kemarin.

Haykal Kamil menambahkan, ia dan keluarga berbagi tugas mengurus anak-anak kakaknya, termasuk mengantar mereka ke sekolah.

“Alhamdulillah, anak-anaknya cukup mandiri. Paling kita ini gantian aja, nyamperin. Kemarin aku antar ke sekolah Haula, ketemu, sambil nganterin Haula, sambil nungguin si Brey sampai dia datang. Saling jagain,” tutur Haykal Kamil.

Selain itu, ibunda mereka juga tinggal tidak jauh dari rumah Zaskia Adya Mecca. Sehingga sang nenek bisa memantau cucu-cucunya dengan rutin.

“Kan mama rumahnya deketan sama Kak Kia. Jadi, sampai malam di sana (rumah Zaskia), pastiin anak-anak itu udah pulang sekolah, mengerjakan PR, habis itu mau istirahat, tidur, baru mama pulang,” jelas Haykal Kamil.

Menurutnya, pasangan yang menikah pada tahun 2009 itu hanya akan berada di Suriah selama seminggu.

“Minggu ini aja, doain ya semoga perjalanan Kak Kia dan Mas Hanung lancar,” pungkasnya.

  • Related Posts

    Sosok Fuad Baradja, Selesai Ngartis Jadi Aktivis Antirokok hingga Akhir Hayat

    Bintang sinetron senior Fuad Baradja meninggal dunia pada Jumat, 6 Desember 2024. Sosoknya sudah lama tak lagi muncul di televisi. Fuad Baradja dikenal sebagai aktor film dan sinetron. Mulai aktif di dunia…

    Jessica Iskandar Jalani Operasi Semalam Usai Alami Pendarahan

    Jessica Iskandar masih berjuang pulih usai melahirkan anak ketiga. Adanya pelengketan plasenta, sehingga membuatnya mengalami pendarahan. Artis berusia 36 tahun itu semalam menjalankan operasi. Lewat akun Instagram story pribadinya, kakak Jessica…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    Sosok Fuad Baradja, Selesai Ngartis Jadi Aktivis Antirokok hingga Akhir Hayat

    • By ngabseo
    • December 7, 2024
    • 2 views
    Sosok Fuad Baradja, Selesai Ngartis Jadi Aktivis Antirokok hingga Akhir Hayat

    Jessica Iskandar Jalani Operasi Semalam Usai Alami Pendarahan

    • By ngabseo
    • December 7, 2024
    • 2 views
    Jessica Iskandar Jalani Operasi Semalam Usai Alami Pendarahan

    Pernyataan Harvey Moeis Hadiahkan Mobil Cash-Harta Pribadi Sandra Dewi

    • By ngabseo
    • December 7, 2024
    • 2 views
    Pernyataan Harvey Moeis Hadiahkan Mobil Cash-Harta Pribadi Sandra Dewi

    Mayang Lucyana Ungkap Umrah Jadi Hal Terindah Usai Lalui Hidup yang Berat

    • By ngabseo
    • December 7, 2024
    • 2 views
    Mayang Lucyana Ungkap Umrah Jadi Hal Terindah Usai Lalui Hidup yang Berat

    Makna Mendalam Raffi Ahmad Beri Nama Belakang Lily dengan Andara

    • By ngabseo
    • December 7, 2024
    • 2 views
    Makna Mendalam Raffi Ahmad Beri Nama Belakang Lily dengan Andara

    Alasan Pihak Paula Verhoeven Merasa Tak Bebas Bertemu Anak Meski di Kantor Baim

    • By ngabseo
    • December 6, 2024
    • 3 views
    Alasan Pihak Paula Verhoeven Merasa Tak Bebas Bertemu Anak Meski di Kantor Baim