Selamat! Sydney Azkassya Anak Cut Tari Jadi Pemenang Gadis Sampul 2024

Anak Cut Tari, Sydney Azkassya Yusuf menjadi pemenang Gading Sampul 2024. Hal ini diketahui lewat postingan Instagram Majalah Gadis.

“Girls! Terjawab sudah ya, siapa yang beruntung mengenakan “Tiara Puspa Gita” ajang GADIS SAMPUL 2024. Yes! GADIS dengan bangga mengumumkan Sydney Azkassya Yusuf sebagai Juara GADIS SAMPUL 2024! Congratulations Sydney!,” tulis dalam keterangan tersebut dilihat detikcom, Minggu (1/12/2024).

“Bagaimana menurut kalian, sisi positif apa saja sih yang perlu ditonjolkan Sydney ke depannya? Tunjukkan dukungan kalian dengan memberi komentar positif di bawah ya, girls!,” sambungnya lagi.

Malam finalis Gadis Sampul ini berlangsung Sabtu (30/11) malam di kawasan Jakarta Barat. Cut Tari terlihat hadir dalam malam tersebut.

Hal tersebut terlihat dari Instagram Stories milik Cut Tari yang memposting momen kemenangan putrinya menjadi Gadis Sampul 2024. Cut Tari pun memperlihatkan senyumannya saat nama anaknya disebut.

Gadis berusia 17 tahun itu diketahui bersekolah di Mentari Intercultural School, Bintaro. Ia berhasil mengalahkan beberapa finalis lainnya yang dikurasi hingga 20 peserta yang lolos ke babak final.

Di 20 finalis tersebut ada putri Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo, Kana Sybilla Bramantyo yang berusia 14 tahun. Ada pula putri Meisya Siregar dan Bebi Romeo, Song Louisa Mu Khadijah.

Anak Cut Tari dari pernikahan dengan Yusuf Subrata itu membawa pulang hadiah berupa tiara, plakat, piala, set perhiasan, voucher dan beasiswa pendidikan senilai Rp 150 juta.

Dikutip dari Wikipedia, Gadis Sampul adalah acara televisi-pemilihan model remaja yang diselenggarakan oleh majalah GADIS, sejak 1987. Kontes ini dapat dikatakan adalah pelopor pemilihan model sampul. Beberapa nama selebritas Indonesia juga memulai kariernya dari Gadis Sampul.

Cut Tari juga diketahui pernah menjadi finalis Gadis Sampul 1991.

  • Related Posts

    Gus Miftah Minta Maaf, Mau Langsung Temui Penjual Es Teh Bakul

    Gus Miftah yang kini juga berstatus sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan menuai protes. Protes bermunculan setelah video Gus Miftah bicara kepada penjual es teh bakulan…

    Jessica Iskandar Melahirkan, Vincent Verhaag: Istriku Kamu Kuat, Yuk Pulih

    Jessica Iskandar melahirkan anak ketiga. Vincent Verhaag membagikan kabar bahagia itu. Vincent Verhaag melalui Instagram Stories pribadinya, membagikan foto bayi yang dilahirkan Jessica Iskandar. “Kami dengan sukacita mengumumkan kehadiran putri tercinta…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    Gus Miftah Minta Maaf, Mau Langsung Temui Penjual Es Teh Bakul

    • By ngabseo
    • December 4, 2024
    • 2 views
    Gus Miftah Minta Maaf, Mau Langsung Temui Penjual Es Teh Bakul

    Jessica Iskandar Melahirkan, Vincent Verhaag: Istriku Kamu Kuat, Yuk Pulih

    • By ngabseo
    • December 4, 2024
    • 2 views
    Jessica Iskandar Melahirkan, Vincent Verhaag: Istriku Kamu Kuat, Yuk Pulih

    Biasanya Lihat di Status Teman, Kini Ade Govinda Bahagia Mau Jadi Ayah

    • By ngabseo
    • December 4, 2024
    • 2 views
    Biasanya Lihat di Status Teman, Kini Ade Govinda Bahagia Mau Jadi Ayah

    Segini Harta Sahrul Gunawan dan Ali Syakieb yang Tarung di Pilbup Bandung 2024

    • By ngabseo
    • December 4, 2024
    • 2 views
    Segini Harta Sahrul Gunawan dan Ali Syakieb yang Tarung di Pilbup Bandung 2024

    Jelita Bahar Buka Suara soal Isu Diguna-guna tapi Ternyata Anxiety Disorder

    • By ngabseo
    • December 4, 2024
    • 2 views
    Jelita Bahar Buka Suara soal Isu Diguna-guna tapi Ternyata Anxiety Disorder

    Asri Welas Hadiri Sidang Cerai saat Putra Sulung Masuk Rumah Sakit

    • By ngabseo
    • December 3, 2024
    • 3 views
    Asri Welas Hadiri Sidang Cerai saat Putra Sulung Masuk Rumah Sakit