Siva Aprilia Punya 3 Mobil Keren, Kena Protes Orang Tua

Siva Aprilia mulai karier di dunia hiburan ketika jadi model pada 2014. Tiga tahun setelahnya, ia beralih menjadi DJ dan akting. Dari situ, namanya terkenal sampai sekarang.

Bintang film Warkop DKI Reborn 3 itu lalu melarikan penghasilannya ternyata lebih ke mobil. Ia mengaku punya tiga mobil saat ini yang mana keren-keren, seperti Range Rover Evoque, BMW Z4, dan Mercedes-Benz CLA 200.

“Mobil pertama itu yang Mercy, karena cita-cita banget dari dulu pengin punya mobil warna merah,” ujarnya saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (3/10/2024).

Siva mengatakan mobil pertamanya dibeli secara kredit. Dua lainnya dibayar tunai oleh pelantun Belah Duren tersebut.

“Belinya ada yang cash dan kredit. Mercy yang pertama tuh kredit, karena masih merintis banget, tapi aku nekatin beli daripada uang habis nggak jelas, jadinya lebih baik ke mobil gitu. Tapi aman jadi kerja tambah semangat karena ada tanggungan itu,” tuturnya.

Siva Aprilia mengaku ketiga mobil yang dimiliki saat ini merupakan impiannya semua. Ia pun senang bisa mewujudkan hal itu.

“Ya itu mobil impian semua, cuma masih ada lagi yang aku pengin, tapi kayaknya aku mikirin hal lain saja deh. Sudah cukup mobil,” katanya.

“Kenapa ke mobil, karena happy saja ya ke mobil, terus kebetulan ada rezeki, ada kesempatan jadi ya sudah,” sambungnya.

Pemilik 2,9 juta pengikut di Instagram itu mengatakan semua mobilnya dirawat dengan rapi. Meski ia tahu harga perawatannya tak murah.

“Perawatannya standar-standar saja, cuma harus lebih diperhatikan, jadi harus fokus ke sana. Pajak aman kalau nggak nanti dibawa jalan bahaya,” tuturnya.

Tapi, Siva Aprilia mengaku kena protes orang tua karena punya tiga mobil. Namun, ia memastikan bakal memberi kejutan ke mereka agar tak kena omel terus.

“Sebenarnya agak protes untuk lebih nabung ke properti, cuma namanya masih ada jiwa muda, masih agak bandel, jadi untuk saat ini lebih ke mobil. Tapi nanti mau ada usaha, entar tunggu saja,” pungkasnya.

Related Posts

Selamat, Mahalini dan Rizky Febian Dikaruniai Anak Pertama

Kabar bahagia datang dari Mahalini dan Rizky Febian. Kedua telah dikaruniai anak pertama yang berjenis kelamin perempuan. Cucu pertama dari komedian Sule itu diberi nama Zairee Selina Quinlyn Kareema Febian.…

Ashanty Hadapi Penyerobot Tanah Warisan

Tanah warisan milik Ashanty yang diberikan oleh orang tuanya tengah bersengketa. Hal ini menimbulkan keresahan bagi Ashanty yang harus menghadapi masalah hukum tersebut. Ashanty mengaku harus membagi waktu antara masalah…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Selamat! Valerie Tifanka Dilamar Mochammad Andhika Usai Ultah

  • By ngabseo
  • February 16, 2025
  • 2 views
Selamat! Valerie Tifanka Dilamar Mochammad Andhika Usai Ultah

Ashanty Terharu Pelaku Pelecehan Anak Karyawan Ditangkap

  • By ngabseo
  • February 16, 2025
  • 2 views
Ashanty Terharu Pelaku Pelecehan Anak Karyawan Ditangkap

Ihsan Tarore Belum Punya Target Menikah, Fokus ke Ibu

  • By ngabseo
  • February 16, 2025
  • 2 views
Ihsan Tarore Belum Punya Target Menikah, Fokus ke Ibu

Selamat, Mahalini dan Rizky Febian Dikaruniai Anak Pertama

  • By ngabseo
  • February 16, 2025
  • 2 views
Selamat, Mahalini dan Rizky Febian Dikaruniai Anak Pertama

Ashanty Hadapi Penyerobot Tanah Warisan

  • By ngabseo
  • February 16, 2025
  • 2 views
Ashanty Hadapi Penyerobot Tanah Warisan

Esa Sigit Comeback Main Sinetron, ke Mana Saja Selama Ini?

  • By ngabseo
  • February 14, 2025
  • 2 views
Esa Sigit Comeback Main Sinetron, ke Mana Saja Selama Ini?