Pihak Vadel Badjideh Minta Dikonfrontir dengan Anak Nikita Mirzani

TikTokers Vadel Badjideh menuntaskan panggilan penyidik dengan dicecar sebanyak 33 pertanyaan atas laporan yang dilayangkan oleh Nikita Mirzani.

Setelah menjalani pemeriksaan selama enam jam, kuasa hukum Vadel Badjideh, Rahmat, meminta kliennya untuk dikonfrontir dengan anak Nikita Mirzani, LM.

“Kami meminta untuk dilakukan konfrontir agar fakta-fakta yang telah terjadi dahulu itu bisa menjadi fakta hukum. Konfrontir ini nanti akan dilakukan oleh Vadel sendiri dengan Laura Meizani,” kata Rahmat saat ditemui di Polres Metro Jakarta Selatan, Jumat (4/10/2024) malam.

Dalam konfrontir tersebut diharapkan bisa mencocokkan keterangan dari kedua belah pihak di hadapan penyidik.

“Artinya, di dalam konfrontir itu nanti akan dicari tahu kebenarannya mana yang benar. LM sebagai saksi korban harus dilakukan konfrontir supaya tidak ada keterangan yang berbeda kedepannya,” ujar Rahmat.

Dalam keterangan yang disampaikan pada penyidik, Vadel Badjideh membantah soal tudingan persetubuhan yang dilayangkan kepadanya.

“Hari ini sengaja kami buka agar perkara ini kami kawal sampai tuntas, secara unsur ini tidak bisa dibuktikan dalam pasal ini karena harus ada kekerasan, pemaksaan dalam berhubungan badan vadel menyatakan tidak pernah ada,” ujar Rahmat.

Lebih lanjut, Vadel Badjideh juga membantah soal tudingan aborsi yang selama ini dirumorkan telah dilakukan oleh anak Nikita Mirzani.

“Tadi sudah diterangkan dengan tegas tidak pernah dilakukan hubungan itu. Vadel tidak pernah melakukan aborsi,” ucap Rahmat.

  • Related Posts

    Blak-blakan Kadir Soal Nasib Pelawak Lansia Usai Redup dari Industri

    Kadir menjadi salah satu contoh pelawak senior yang kini tergolong lansia. Kariernya meredup, pekerjaannya nyaris tertutup. Kadir mengaku lebih banyak melakukan kegiatan di rumah saja. Tidak seperti pada era 80-90an, di…

    Suvenir Bridal Brunch Alyssa Daguise: Catokan Seharga Rp 7,7 Juta-1 Set Skincare

    Jelang hari pernikahan dengan Al Ghazali, Alyssa Daguise menggelar Bridal Brunch bersama para sahabat yang didominasi perempuan. Acara ini digelar di sebuah hotel berbarengan dengan waktu Al Ghazali siraman, Sabtu…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    Ngilu! Denada Adaptasi Bentuk Hidung Baru, Terbentur Tumbler hingga Kaca Mobil

    Ngilu! Denada Adaptasi Bentuk Hidung Baru, Terbentur Tumbler hingga Kaca Mobil

    Cerita Saykoji dan Istri Gagal Capai Puncak Rinjani: Setengah Tim Kita Luka

    Cerita Saykoji dan Istri Gagal Capai Puncak Rinjani: Setengah Tim Kita Luka

    Kronologi Nayla Ayu Putri Eko Patrio Minta Tolong Damkar Jepang Lepas Cincin

    Kronologi Nayla Ayu Putri Eko Patrio Minta Tolong Damkar Jepang Lepas Cincin

    Olla Ramlan Bantah Pacari Teuku Ryan

    Olla Ramlan Bantah Pacari Teuku Ryan

    Real Friends Siap Bikin Baper, Indonesia Dapat Dua Kota!

    Real Friends Siap Bikin Baper, Indonesia Dapat Dua Kota!

    Verrell Bramasta ke Karawang Demi Tujuan Mulia, Bukan Lagi Syuting FTV

    Verrell Bramasta ke Karawang Demi Tujuan Mulia, Bukan Lagi Syuting FTV