Kebahagiaan Chand Kelvin, Menikah dan Lulus S2 di Waktu yang Sama

Bulan Juli 2024 ini merupakan bulan yang paling membahagiakan bagi Chand Kelvin. Selain baru saja resmi menikah dengan Dea Sahirah, ia juga resmi lulus S2.

Chand Kelvin meraih gelar S2 di Warsaw Management University, Polandia. Guna hal tersebut, ia mengejarnya selama bulan puasa agar dapat lulus sesegera mungkin.

“Kemarin saya ngejar banget ketika bulan puasa. Saya gas terus, benar-benar nggak ngambil kerjaan. Full di Malaysia 3 minggu, alhamdulillah sebelum akad, kemarin saya posting saya sudah mendapatkan gelar S2,” kata Chand Kelvin saat ditemui di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Minggu (7/7/2024).

Pesinetron berusia 39 tahun itu sempat terkendala pandemi Covid-19 saat menyelesaikan kuliahnya. Kini ia merasa sangat lega dan bangga atas gelar barunya.

“Mungkin ini S2 terlama kali ya, tapi saya tetap berusaha dan berikhtiar alhamdulillah menjadi Chandra Adi Prakoso S.T., MBA,” beber Chand Kelvin.

Dia ingin langsung menerapkan ilmu yang didapatkannya dengan membangun bisnis bersama teman-temannya.

“Alhamdulillah saya dan teman-teman lagi pikirkan suatu usaha dan saya pengin punya dari segi teorinya saya belajar S2 tentang bisnis dan kita lagi bikin suatu perusahaan, didoain semoga lancar,” tutur Chand Kelvin.

Dia percaya dengan ilmu yang dimilikinya saat ini, ia berserah diri pada Allah tentang bisnis yang akan dikembangkannya nanti.

“Kalau saya tipikal orang yang harus sesuai sama target, namanya rezeki saya percaya Allah kasih yang terbaik,” pungkasnya.

Related Posts

Sandy Permana Jadi Korban Penusukan, Mental Anak Ikut Jadi Korban

Nasib tragis membawa Sandy Permana bertemu sang pencipta usai menjadi korban penusukan. Sandy Permana ditusuk beberapa kali oleh tetangganya, Nanang ‘Gimbal’ karena unsur sakit hati. Rupanya hal ini turut menghantam…

Cerita Uya Kuya Dikira Scammer saat Rekam Kondisi Kebakaran di LA

Nama Uya Kuya menjadi perhatian publik setelah muncul video viral yang memperlihatkan dirinya dilarang mengambil gambar bekas kebakaran di Los Angeles. Dari jawaban Uya Kuya, ia hanya ingin memberikan video…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Tudingan Ade Andriani ke Istri Nanang ‘Gimbal’, Bantu Tusuk Sandy Permana

  • By ngabseo
  • January 19, 2025
  • 2 views
Tudingan Ade Andriani ke Istri Nanang ‘Gimbal’, Bantu Tusuk Sandy Permana

Kimberly Ryder Tak Mau Konflik sama Edward Akbar, Tak Mau Bahas soal Mobil

  • By ngabseo
  • January 19, 2025
  • 3 views
Kimberly Ryder Tak Mau Konflik sama Edward Akbar, Tak Mau Bahas soal Mobil

Sikap Nita Vior dan Vincent Kosasih Belajar Tanpa ART Patut Diacungi Jempol

  • By ngabseo
  • January 19, 2025
  • 3 views
Sikap Nita Vior dan Vincent Kosasih Belajar Tanpa ART Patut Diacungi Jempol

Sandy Permana Jadi Korban Penusukan, Mental Anak Ikut Jadi Korban

  • By ngabseo
  • January 19, 2025
  • 3 views
Sandy Permana Jadi Korban Penusukan, Mental Anak Ikut Jadi Korban

Cerita Uya Kuya Dikira Scammer saat Rekam Kondisi Kebakaran di LA

  • By ngabseo
  • January 19, 2025
  • 3 views
Cerita Uya Kuya Dikira Scammer saat Rekam Kondisi Kebakaran di LA

Bodyguard Whitney Houston di Kehidupan Nyata

  • By ngabseo
  • January 18, 2025
  • 2 views
Bodyguard Whitney Houston di Kehidupan Nyata