Ibunda Percayakan Sepenuhnya Soal Calon Istri ke Thariq Halilintar

Dalam waktu dekat, YouTuber Thariq Halilintar akan melanjutkan hubungan asmaranya dengan Aaliyah Massaid ke jenjang pernikahan. Hal ini juga sudah mendapatkan dukungan dari keluarga masing-masing.

Lenggogeni Farouk sebagai ibunda sepenuhnya percaya pada pilihan putranya, Thariq Halilintar, mengenai calon pasangan seumur hidupnya itu.

“Kalau yang ditanam Abi itu, kita nggak melihat siapa dan bagaimana, tapi yang penting anaknya sudah cocok, sudah nyaman, sudah merasakan yang terbaik. Apa pun pilihan dia, kita mendukung sepenuhnya,” kata Lenggogeni Farouk saat ditemui di Studio Trans 7, Tendean, Jakarta Selatan, kemarin.

Keluarga berpesan pada Thariq Halilintar agar lebih mempersiapkan diri untuk bisa menjadi imam bagi keluarganya nanti.

“Jadi kita ini selalu ya dari Abi ngajarin, kita kalau nilai, mengoreksi, itu dari anak-anak kita. Jadi dari kita itu bagaimana caranya mempersiapkan Thariq untuk sebaik-baiknya menjadi imam untuk istrinya, membawa istrinya menuju Allah, memastikan dia konsisten dan istikamah, itu yang selalu kita pastikan,” ucap Lenggogeni Farouk.

Acara lamaran resmi dari Thariq Halilintar untuk Aaliyah Massaid akan segera digelar. Oleh karena itu, Gen Halilintar pulang ke Indonesia.

“Insyaallah disegerakan ada acara lamaran,” ujar Lenggogeni Farouk.

Bahkan, mereka sudah mengukur-ukur baju yang akan dipakai di acara lamaran nanti.

“Bocoran sedikit, buat lamaran nanti kita sudah ukur-ukur juga buat baju,” beber Saaih Halilintar.

Untuk konsep dan kapan lamaran akan digelar, Gen Halilintar belum bisa banyak berkomentar. Itu karena hal tersebut masih harus dirahasiakan.

“Kita nggak boleh spoiler, pastinya soon (segera),” pungkas Lenggogeni Farouk.

Related Posts

Sandy Permana Jadi Korban Penusukan, Mental Anak Ikut Jadi Korban

Nasib tragis membawa Sandy Permana bertemu sang pencipta usai menjadi korban penusukan. Sandy Permana ditusuk beberapa kali oleh tetangganya, Nanang ‘Gimbal’ karena unsur sakit hati. Rupanya hal ini turut menghantam…

Cerita Uya Kuya Dikira Scammer saat Rekam Kondisi Kebakaran di LA

Nama Uya Kuya menjadi perhatian publik setelah muncul video viral yang memperlihatkan dirinya dilarang mengambil gambar bekas kebakaran di Los Angeles. Dari jawaban Uya Kuya, ia hanya ingin memberikan video…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Tudingan Ade Andriani ke Istri Nanang ‘Gimbal’, Bantu Tusuk Sandy Permana

  • By ngabseo
  • January 19, 2025
  • 2 views
Tudingan Ade Andriani ke Istri Nanang ‘Gimbal’, Bantu Tusuk Sandy Permana

Kimberly Ryder Tak Mau Konflik sama Edward Akbar, Tak Mau Bahas soal Mobil

  • By ngabseo
  • January 19, 2025
  • 3 views
Kimberly Ryder Tak Mau Konflik sama Edward Akbar, Tak Mau Bahas soal Mobil

Sikap Nita Vior dan Vincent Kosasih Belajar Tanpa ART Patut Diacungi Jempol

  • By ngabseo
  • January 19, 2025
  • 3 views
Sikap Nita Vior dan Vincent Kosasih Belajar Tanpa ART Patut Diacungi Jempol

Sandy Permana Jadi Korban Penusukan, Mental Anak Ikut Jadi Korban

  • By ngabseo
  • January 19, 2025
  • 3 views
Sandy Permana Jadi Korban Penusukan, Mental Anak Ikut Jadi Korban

Cerita Uya Kuya Dikira Scammer saat Rekam Kondisi Kebakaran di LA

  • By ngabseo
  • January 19, 2025
  • 3 views
Cerita Uya Kuya Dikira Scammer saat Rekam Kondisi Kebakaran di LA

Bodyguard Whitney Houston di Kehidupan Nyata

  • By ngabseo
  • January 18, 2025
  • 2 views
Bodyguard Whitney Houston di Kehidupan Nyata