Indra Birowo Alami Gangguan Ini Usai Idap Hipertensi 8 Tahun

Di tengah pekerjaannya sebagai artis, Indra Birowo rupanya mengidap penyakit darah tinggi atau hipertensi. Pengisi acara Extravaganza itu mengaku sudah sejak delapan tahun lalu terkena penyakit tersebut.

“Aku? Hipertensi. Kayaknya sejak masuk usia 43 tahun. (tekanan darah paling tinggi) 180,” ujar Indra Birowo ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, kemarin.

Penyakit itu diakuinya adalah faktor genetik. Indra juga tak mengerti bisa sampai terkena hipertensi, karena sebelumnya mengeluh badan terasa aneh.

“Memang dari orang tua ada. Nggak tahu pas ada kegiatan apa, tiba-tiba tensinya tinggi, sementara orang lain, tensinya standar. Saat pulang dari mana, badan merasa aneh, kemudian periksa, ketahuan ada penyakit ini,” ungkapnya.

Sehingga dengan penyakit yang diidapnya, bintang film D’Bijis itu mengaku rutin minum obat. Termasuk menjaga pola makan yang sehat.

“Minum obat, iya. Ternyata sadar nggak sadar, kita ini tidak bisa sembarangan sama badan. Makan perlu dijaga, medikasi penting. Kurangi lemak, yang manis, kesimpulannya semua harus dijaga, nggak boleh berlebihan. Makanan apa pun sekarang nggak semuanya sehat, jadi atur,” imbuh Indra Birowo.

Dengan penyakit itu, pria 51 tahun tersebut kadang terganggu dalam beraktivitas.

“Kalau lagi angot, ganggu, kamu jadi pusing, mual, kadang mau pingsan,” pungkasnya.

Related Posts

Selamat, Mahalini dan Rizky Febian Dikaruniai Anak Pertama

Kabar bahagia datang dari Mahalini dan Rizky Febian. Kedua telah dikaruniai anak pertama yang berjenis kelamin perempuan. Cucu pertama dari komedian Sule itu diberi nama Zairee Selina Quinlyn Kareema Febian.…

Ashanty Hadapi Penyerobot Tanah Warisan

Tanah warisan milik Ashanty yang diberikan oleh orang tuanya tengah bersengketa. Hal ini menimbulkan keresahan bagi Ashanty yang harus menghadapi masalah hukum tersebut. Ashanty mengaku harus membagi waktu antara masalah…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Selamat! Valerie Tifanka Dilamar Mochammad Andhika Usai Ultah

  • By ngabseo
  • February 16, 2025
  • 2 views
Selamat! Valerie Tifanka Dilamar Mochammad Andhika Usai Ultah

Ashanty Terharu Pelaku Pelecehan Anak Karyawan Ditangkap

  • By ngabseo
  • February 16, 2025
  • 2 views
Ashanty Terharu Pelaku Pelecehan Anak Karyawan Ditangkap

Ihsan Tarore Belum Punya Target Menikah, Fokus ke Ibu

  • By ngabseo
  • February 16, 2025
  • 2 views
Ihsan Tarore Belum Punya Target Menikah, Fokus ke Ibu

Selamat, Mahalini dan Rizky Febian Dikaruniai Anak Pertama

  • By ngabseo
  • February 16, 2025
  • 2 views
Selamat, Mahalini dan Rizky Febian Dikaruniai Anak Pertama

Ashanty Hadapi Penyerobot Tanah Warisan

  • By ngabseo
  • February 16, 2025
  • 2 views
Ashanty Hadapi Penyerobot Tanah Warisan

Esa Sigit Comeback Main Sinetron, ke Mana Saja Selama Ini?

  • By ngabseo
  • February 14, 2025
  • 2 views
Esa Sigit Comeback Main Sinetron, ke Mana Saja Selama Ini?